Halaman

Minggu, 23 September 2012

Pendakian Masal

Pendakian Massal yang merupakan salah satu kegiatan Padmanaba Hiking Club kali ini dilaksanakan di Gunung Lawu pada tanggal 12-13 Mei 2012. Pendakian missal ini diikuti oleh 16 orang peserta dari Padmanaba angkatan 69 hingga angkatan 64. Tim pendakian missal  berangkat dari Yogyakarta menggunakan kereta Prameks dari Stasiun Lempuyangan menuju Solo. Perjalanan kemudian dilanjutkan dengan colt hingga tibalah di Cemoro Sewu, pintu gerbang Lawu yang terletak di JawaTimur.
 Setelah melewati  tiga dari lima pos pendakian, kami beristirahat dan mendirikan dome untuk melindungi diri dari terpaan angin dingin yang merupakan cirri khas Gunung Lawu yang notabene merupakan gunung terdingin ke-2 di Pulau Jawa. Keesokan harinya, setelah sholat, sarapan dan packing, kami melanjutkan perjalanan menuju puncak Lawu. Medan berbatu yang curam dan suhu dingin menjadi tantangan yang harus ditaklukan. Sepanjang perjalanan, kami disuguhi pemandangan yang luar biasa, mulai dari hutan cemara hingga padang semak. Sampai di Sendang Drajat, yang merupakan pos terakhir sebelum puncak, kami beristirahat untuk makan siang. Petualangan berlanjut menuju puncak Gunung Lawu.













Tengah hari, kami sampai di puncak Gunung Lawu yakni Hargo Dumilah (3265 mdpl). Hamparan awan putih dan pemandangan yang luar biasa menyambut kedatangan kami, membuat kami bersyukur atas nikmat-Nya hingga hari ini. Kami pulang membawa pengalaman baru yang takakan terlupakan.
Kelelahan fisik sering kali membuat kaki tersandung dan badan tersungkur, dan setiap kali itu pula ada tangan sahabat yang sedia menolong untuk bangkit kembali. VIVA PHC! (farida)

Photo By : Averus Zaman

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih Telah Berkomentar